Pengertian dari batik adalah kerajinan yang sangat memiliki nilai seni yang sangat amat tinggi, dan sudah menjadi bagian dari budaya Negara Indonesia khususnya untuk pulau jawa sudah sejak lama sekali. Orang dulu pun menyebutkan kata dari batik itu berasal dari kata amba yang diartikan kain yang lebar dan kata titik.
Pada jaman dahulu batik disebut dengan ambatik. Kata batik sendiri pun berasal dari bahasa jawa yang berarti adalah menulis. Keberadaan batik pun tidak pernah bisa lepas dari kehidupan sehari-hari. Mulai dari busana santai dirumah (daster, celena pendek), kondangan, acara resmi, sampai kerja.
Untuk tradisi batik awalnya turun - menurun sehingga terkadang batik motif di kenal berasa dari keluar tertentu seperti keluarga bangsawan. Batik pertama kali sudah diperkenalkan kepada seluruh dunia oleh Bapak Presiden kita Soeharto yang pada saat itu sedang menggunakan pakaian batik.
Untuk warna - warna yang digunakan pada batik itu adalah warna - warna yang terang seperti warna merah yang sudah dipopulerkan oleh orang asing asal Tionghoa. Untuk mempertahankan corak - corak batik tradisional di budaya Indonesia biasanya masih digunakan dalam kegiatan upacara - upacara adat di desa - desa, karena biasanya setiap corak memiliki pengertian dan perlambangan yang masing - masing berbeda.
Apakah kalian tahu beberapa model batik yang akan tren di tahun 2020 ini? Yuk kita simak!
1. Gabungan formal & tradisional akan terlihat lewat outer dengan tone abu-abu & batik biru, dilengkapi dengan kerah seperti blazer.
2. Warna kekinian semakin terasa jelas lewat handprint batik. Tak cuma batik saja, ada juga motif menyerupai lurik
3. Tidak diharus memilih gaun dengan full motif, nuansa batik bisa dihadirkan lewat gambar wayang & batik parang di salah satu sisi dress
4. Blouse batik berpotongan loose & berbahan satin atau sutra ini, bisa menyulapmu seperti putri raja yang sangat anggun.
5. Wrapped batik dress dengan aksen obi di pinggang depan adalah ide yang sanagtbrilian buat datang kondangan atau jalan-jalan.
6. Mini dress batik dengan motif oriental, juga gak kalah menarik. Apalagi bagian lehernya dilengkapi kerah ala cheongsam
7. Untuk datang ke kondangan atau ke kantor, batik berdesain asimetris bisa bikin kamu & pasangan cocok lho!
8. Two tone long cape ini (merah dan hijau) dengan slit di sisi lengan, berhasil membuat pemakainya setingkat lebih rapi dan sederhana.
9. Buat yang rambutnya berhiaskan hijab, pakai saja gaya gamis batik parang . Untuk membuat lebih indah.
10. bisa juga mengenakan blazer batik yang motifnya sama persis dengan wide leg pants yang ingin digunakan
Nah, itulah beberapa model batik modern yang akan menjadi tren batik di tahun 2020.
Jadi, jangan ragu memakai busana dengan nuansa Indonesia untuk membudayakan serta melestarikan warisan budaya Indonesia, yang saat ini sudah banyak dikemas lebih modern. Sehingga bisa digunakan dalam segala kesempatan, seperti kondangan atau pada saat kerja.
Comments
Post a Comment